Workshop ini dirancang untuk mahasiswa, praktisi, dan siapa pun yang ingin memahami dan membangun sistem Computer Vision berbasis Deep Learning. Dalam workshop intensif selama 4 jam, peserta akan mempelajari teori dasar hingga praktik membangun sistem image classification dan object detection menggunakan TensorFlow dan YOLO v8.
Melalui kombinasi penjelasan konsep, demonstrasi teknis, dan praktik langsung, peserta akan dibimbing untuk merancang sistem vision yang digunakan di dunia nyata seperti pada kamera pengawas (CCTV), kendaraan pintar, retail analytics, dan aplikasi industri lainnya.
Profil Pengajar
instruktur Berpengalaman Membangun Sistem Computer Vision dan Video Analytics untuk Pabrik, Toko, Polri, Imigrasi, Ibukota Nusantara, TNI, Smartcity DKI Jakarta, Bandung, Surabaya dan masih banyak lagi.
Dr. Adhiguna dikenal karena kemampuannya menjembatani teori dengan penerapan praktis berbasis industri, serta pengalaman unik membangun sistem AI untuk skala kota dan nasional.
CTO di Centaurops (www.centaurops.com) dan Former Chief AI Nodeflux (www.nodeflux.io)
Ph.D. & M.Sc. di bidang Computer Vision dan Machine Learning
Telah berkarier selama lebih dari 20 tahun di industri dan akademisi, termasuk di sektor manufaktur, smart city, dan sistem keamanan.
Penulis buku AI Startup Strategy, Deep Learning untuk Computer Vision dan Intelligent Video Analytics yang menjadi referensi utama di bidangnya.
Kurikulum Workshop
Pengenalan Deep Learning
Konsep dasar Artificial Neural Networks
Tool dan framework populer (Google Colab, Tensorflow)
Peran Deep Learning dalam Computer Vision
Pengenalan Computer Vision
Sejarah dan perkembangan CV
Perbedaan CV tradisional vs CV berbasis Deep Learning
Penerapan CV dalam industri (retail, transportasi, keamanan)
Praktek: Image Classification System dengan TensorFlow